Sebutkan faktor-faktor yang menghambat terjadinya asimilasi!

Pertanyaan

Sebutkan faktor-faktor yang menghambat terjadinya asimilasi!

Jawaban


Berikut ini faktor-faktor yang menghambat terjadinya asimilasi dalam masyarakat.

  1. Kehidupan masyarakat yang terisolasi dari masyarakat umum

  2. Kurangnya pengetahuan terhadap kebudayaan lain

  3. Kecurigaan dan kecemburuan sosial terhadap kelompok lain

  4. Perasaan primordial atau merasa kebudayaan sendiri lebih baik daripada kebudayaan kelompok lain

  5. Adanya perbedaan yang mencolok dalam hal ras, teknologi dan ekonomi

  6. Adanya ketakutan yang berlebihan terhadap kebudayaan yang lain

  7. Golongan minoritas yang mengalami gangguan dari golongan yang berkuasa

  8. Adanya perbedaan kepentingan dan pertentangan-pertentangan pribadi


Pembahasan

Manusia hidup dalam perbedaan. Banyak hal yang berbeda baik dari ras, suku, agama, tingkat status sosial ekonomi, dan lain sebagainya.


Kebudayaan yang berbeda ini dapat hidup secara berdampingan apabila masyarakat mampu untuk berasimilasi satu sama lain.


Namun ada faktor-faktor yang dapat menghambat proses asimilasi tersebut. Apabila faktor yang menghambat ini lebih besar karena, maka faktor yang mempermudah terjadinya asimilasi dengan sendirinya akan berkurang. 



No Comment
Add Comment
comment url