sebutkan 10 dampak positif dari sikap toleran!

 Pertanyaan


sebutkan dampak positif dari sikap toleran!


Jawaban


Dampak positif dari sikap toleran antara lain:

  1. Terjaganya persatuan dan kesatuan

  2. Hidup harmonis dalam perbedaan

  3. Menguatkan rasa nasionalisme

  4. Menguatkan tali persaudaraan

  5. Mendukung pembangunan

  6. Mendukung kebebasan

  7. Saling menghargai dan menghormati

  8. Terciptanya kerukunan

  9. Menghindari diskriminasi

  10. Mencegah perpecahan


Pembahasan


Toleransi adalah menghormati dan memperlakukan orang lain yang berbeda dengan cara yang positif. 


Indonesia terdiri dari berbagai macam suku bangsa agama, dan adat istiadat. Toleransi adalah membiarkan mereka yang berbeda untuk menjalankan kepercayaannya.


Contoh dari toleransi adalah bergaul dengan semua orang tanpa membedakan latar belakang, menghargai perbedaan yang ada, dan memberikan kesempatan orang lain untuk beribadah dengan tenang. 


Contoh toleransi di lingkungan masyarakat adalah bergotong-royong bekerja bakti memperhatikan warga satu sama lain, menghormati suku bangsa yang berbeda, menghargai budaya, dan memperlakukan manusia dengan adil.


Dengan adanya sikap toleransi, kita dapat menjaga persaudaraan sesama meskipun berbeda kepercayaan, berbeda suku bangsa dan berbeda hal-hal lainnya.


Akibat dari tidak adanya toleransi adalah perpecahan, permusuhan dan konflik yang berkepanjangan.



No Comment
Add Comment
comment url